Pertandingan Istiklol vs Khujand digelar di Stadion Central Republican, Dushanbe, tanpa penonton sebagai bentuk antisipasi penyebaran virus corona. Dikutip dari AP, sebuah spanduk raksasa bertuliskan 'Stop Virus Corona' terbentang di tribune penonton.
Khujand sempat mengejutkan dengan unggul lebih dulu melalui Sanjar Rikhsiboev pada menit kedua. Istiklol yang merupakan juara bertahan Liga Tajikistan baru mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-78 melalui gol mantan pemain Persebaya Surabaya Manuchehr Jalilov.Jalilov musim lalu memperkuat Persebaya pada Liga 1. Penyerang timnas Tajikistan itu juga pernah bermain untuk Sriwijaya FC. Jalilov juga terpilih sebagai pemain terbaik di Piala Super Tajikistan 2020.
[Gambas:Instagram]
Istiklol kemudian memastikan kemenangan 2-1 atas Khujand melalui gol Muhammadjon Rakhimov pada menit ke-80. Ini adalah kali ketiga beruntun Istiklol merebut gelar Piala Super, yang dianggap pertandingan pembuka Liga Tajikistan.
Usai pertandingan para pemain dan staf dari kedua tim dengan bebas bersalaman. Hingga kini belum ada kasus positif virus corona dari Tajikistan.
[Gambas:Video CNN]
Kondisi itu membuat Liga Tajikistan bisa dimulai pada hari ini, Minggu (5/4). Meski hingga kini tidak ada kasus virus corona di Tajikistan, kompetisi tetap digelar tanpa penonton berdasarkan perintah kementerian kesehatan setempat.
"gol" - Google Berita
April 05, 2020 at 12:25PM
https://ift.tt/3dV3jUn
Liga Tajikistan 2020 Dimulai, Eks Persebaya Cetak Gol Olahraga • 05 April 2020 12:25 - CNN Indonesia
"gol" - Google Berita
https://ift.tt/2OwX3b3
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Liga Tajikistan 2020 Dimulai, Eks Persebaya Cetak Gol Olahraga • 05 April 2020 12:25 - CNN Indonesia"
Post a Comment