KOMPAS.com - Megabintang, Barcelona, Lionel Messi, masih menempati urutan teratas top skor di lima liga Eropa sejak musim bergulir pada 2017-2018.
Squawka pada Jumat (24/4/2020) mencantumkan 10 besar top skor di lima liga Eropa.
Messi belum tergoyahkan di urutan teratas dengan torehan 89 gol di La Liga, kasta tertinggi Liga Spanyol.
Total gol tersebut ia kumpulkan sejak La Liga bergulir pada 2017-2018.
Baca juga: Pemain Brasil Ini Tak Sabar Merumput dengan Lionel Messi di Barcelona
Peraih enam gelar Ballon d'Or itu membutuhkan 7596 menit untuk mengemas 89 gol.
Di urutan kedua, muncul nama penyerang Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, yang mengemas 76 gol sejak Bundesliga bergulir pada 2017-2018.
Jumlah menit bermain Lewandowski memang lebih sedikit ketimbang Messi, yakni 7169 menit.
Sementara itu, total 71 gol yang diciptakan Ciro Immobile sejak Serie A 2017-2018 membuat juru gedor Lazio itu menempati urutan ketiga.
Sejauh ini, Immobile juga menjadi top skor Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, musim 2019-2020 dengan torehan 27 gol.
Baca juga: Christian Vieri: Ronaldo Brasil Lebih Baik daripada Ronaldo Portugal
Penyerang sayap Liverpool, Mohamed Salah, menduduki urutan keempat dengan 70 gol sejak Premier League 2017-2018.
Salah menjadi pemain yang jumlah menit bermain paling banyak di antaranya 10 top skor lainnya.
Adapun rival abadi Messi, Cristiano Ronaldo, hanya menempati urutan kelima dengan 68 gol.
Disusul Kylian Mbappe (64 gol) dan Pierre-Emerick Aubameyang (62 gol).
Dari 10 top skor ini, lima di antaranya adalah penyerang-penyerang Liga Inggris.
Berikut top skor lima liga Eropa sejak musim 2017-2018:
Most goals in Europe's top five leagues since 2017/18:
???????? Messi
???????? Lewandowski
???????? Immobile
???????? Salah
???????? Ronaldo
???????? Mbappé
???????? Aubameyang
???????? Agüero
???????????????????????????? Kane
???????? Suárez
???????????????????????????? VardyAnd yes, we've included minutes. pic.twitter.com/m6VbomLJiV
— Squawka Football (@Squawka) April 24, 2020
"gol" - Google Berita
April 25, 2020 at 01:08PM
https://ift.tt/3bAhTza
Messi Masih Jadi Raja Gol Eropa sejak Musim 2017-2018 - Kompas.com - KOMPAS.com
"gol" - Google Berita
https://ift.tt/2OwX3b3
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Messi Masih Jadi Raja Gol Eropa sejak Musim 2017-2018 - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment