TEMPO.CO, Jakarta - Persija Jakarta memetik kemenangan pertamanya di ajang Piala Gubernur Jatim 2020. Bermain di Stadion Kanjuruhan Malang, Persija menang 4-1 atas Persela Lamongan pada Selasa, 11 Februari 2020.
Pertarungan kedua tim berlangsung ketat sejak menit awal. Skuad Macan Kemayoran mencetak gol lebih dulu pada menit ke-19 lewat Marko Simic.
Penyerang berkebangsaan Kroasia ini menjebol gawang Persela melalui tandukan kepala setelah menerima umpan dari tendangan bebas Riko Simanjuntak.
Persija menambah keunggulan melalui Novri Setiawan pada menit ke-36. Pemain bernomor punggung 11 ini mencetak gol lewat sundulan kepala menyambut bola dari tendangan Marco Motta yang menusuk dari sayap kanan.
Persela mencetak gol balasan pada menit ke-36 melalui Rafael Gomes de Oliviera atau Rafinha.
Marko Simic menambah gol untuk Macan Kemayoran pada menit ke-59 lewat tendangan penalti. Sepakannya mengarah ke pojok kanan gawang Persela tak bisa dihalau oleh kiper Riky Rahayu.
Menjelang pertandingan usai, tepatnya menit ke-89, Simic mencetak gol ketiga. Skor pun berubah menjadi 4-1.
Pada laga ini, Evan Dimas menjalani debutnya bersama Persija. Dia diturunkan sebagai pemain pengganti pada ke-59 menggantikan Novri Setiawan.
"gol" - Google Berita
February 11, 2020 at 05:20PM
https://ift.tt/2vrTknB
Persija Jakarta vs Persela Lamongan 4-1, Marko Simic Cetak 3 Gol - Tempo
"gol" - Google Berita
https://ift.tt/2OwX3b3
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Persija Jakarta vs Persela Lamongan 4-1, Marko Simic Cetak 3 Gol - Tempo"
Post a Comment