Search

Yakob Sayuri Tambah Keunggulan PSM Makassar, Begini Proses Terciptanya Gol - Tribun Timur

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - PSM menambah keunggulan pada pertandingan AFC Cup melawan Shan United, di Stadion Madya, Jakarta, Rabu (26/2/2020).

Gol kedua PSM dicetak Yakob Sayuri pada menit ke 51.

Gol tersebut bermula dari aksi individu Leo Guntara, yang mampu menerobos sisi kiri pertahanan Shan United.

Usai melewati beberapa pemain, Leo melepas umpan datar silang ke kotak penalti.

Yakob meneruskan umpan matang tersebut dengan tendangan keras menggunakan kaki kirinya.

Bola meluncur deras ke gawang Shan United yang tak mampu dibendung kiper.

Sebelumnya, Striker Giancarlo Rodrigues mampu mencetak gol pertama saat pertandingan baru berjalan dua menit.

Striker jangkung ini memanfatkan umpan silang Asnawi Mangkualam dari sisi kiri pertahanan Shan United.

Tandukan Giancarlo meluncur deras ke gawang Shan United yang dikawal Thiha Sithu. (tribun-timur.com)

Laporan Wartawan tribun-timur.com @Fahrizal_syam

Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur

Follow akun instagram Tribun Timur:

Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:

(*)

Let's block ads! (Why?)



"gol" - Google Berita
February 26, 2020 at 04:50PM
https://ift.tt/2HTeqyq

Yakob Sayuri Tambah Keunggulan PSM Makassar, Begini Proses Terciptanya Gol - Tribun Timur
"gol" - Google Berita
https://ift.tt/2OwX3b3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Yakob Sayuri Tambah Keunggulan PSM Makassar, Begini Proses Terciptanya Gol - Tribun Timur"

Post a Comment


Powered by Blogger.