Search

Tottenham Vs Bournemouth: Alli Dua Gol, Spurs Menang 3-2 - detikSport

London - Tottenham Hotspur kembali melanjutkan tren kemenangan di bawah Jose Mourinho. Menjamu Bournemouth di pekan ke-14 Liga Inggris, Spurs menang 3-2.

Di Tottenham Hotspur Stadium, Sabtu (30/11), Dele Alli menjadi bintang dengan dua golnya di menit ke-21 dan 50. Moussa Sissoko menambah keunggulan di menit ke-69.

Harry Wilson sempat membalas lewat dua golnya di menit ke-73 dan 90+5, namun tak cukup untuk menyelamatkan Bournemouth dari kekalahan.

Hasil ini membuat Spurs mencatat dua kemenangan beruntun di liga dan merangsek ke peringkat kelima klasemen sementara dengan poin 20. Adapun Bournemouth harus melorot ke posisi 12 dengan nilai 16 poin.

[Gambas:Opta]
Jalannya pertandinganTim tamu mengancam lebih dulu di awal babak pertama. Pada menit ke-4, sepakan kaki kiri Arnaut Danjuma nyaris membobol gawang Spurs, namun tembakannya masih mampu diselamatkan kiper Spurs, Paulo Gazzaniga.

Lima menit kemudian, giliran sundulan Callum Wilson yang gagal menemui sasaran. Pada menit ke-10, Gazzaniga kembali berjibaku menyelamatkan gawangnya, kali ini tembakan Diego Rico yang ia mentahkan.

Tampil di hadapan pendukungnya, Spurs coba balik menekan. Hasilnya, mereka membuka keunggulan di menit ke-21. Umpan lambung Toby Alderweireld berhasil diterima oleh Son Heung-min dan langsung diteruskan kepada Alli. Dengan satu sentuhan, ia berhasil menaklukkan Aaron Ramsdale dan mengubah skor menjadi 1-0.

Lima menit usai gol Alli, Davinson Sanchez berhasil membobol gawang Bournemouth. Namun wasit menganulir gol tersebut usai Video Assistant Referee (VAR) menyatakan Sanchez menyentuh bola dengan tangannya sebelum mencetak gol. Skor 1-0 pun bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, Spurs langsung berhasil menambah keunggulan di menit ke-50. Alderweireld kembali berperan dalam proses gol kedua dengan mengirim umpan lambung pada Alli. Usai mendapat bola dan mengecoh tiga pemain Bournemouth, Alli dengan tenang kembali menjebol gawang Ramsdale.

Tertinggal dua gol, Bournemouth tak tinggal diam. Mereka coba mencari gol, namun sundulan Callum Wilson di menit ke-53 gagal membuahkan hasil. Sedangkan tembakan Harry Wilson di menit ke-64 juga masih melambung di atas gawang Spurs.

Alih-alih memperkecil ketertinggalan, justru Bournemouth semakin terbenam usai Spurs mencetak gol ketiga di menit ke-69. Lewat serangan balik, Son mengrim crossing dari sisi kiri dan berhasil diselesaikan Moussa Sissoko dengan tendangan volinya, membuat gawang Ramsdale kembali bergetar.

Meski makin jauh tertinggal, Bournemouth tetap gigih mengejar gol. Upaya mereka akhirnya berhasil di menit ke-73. Berawal dari pelanggaran Tanguy Ndombele kepada Steve Cook, Harry Wilson yang menjadi eksekutor tendangan bebas sukses menaklukkan Gazzaniga. Skor berubah menjadi 1-3.

Di masa injury time, Bournemouth sempat kembali mencetak gol lewat sepakan kaki kiri Harry Wilson, namun perlawanan Bournemouth hanya sampai di situ. Saat peluit panjang dibunyikan, skor 3-2 untuk Spurs menjadi penutup laga ini.

Susunan pemain

Tottenham Hotspur: Paulo Gazzaniga; Serge Aurier, Toby Alderweireld, Davinson Sanchez, Jan Vertonghen; Tanguy Ndombele (Lucas Moura 74'), Eric Dier; Moussa Sissoko, Dele Alli (Harry Winks 90'), Son Heung-min (Giovani Lo Celso 88'); Harry Kane.

Bournemouth: Aaron Ramsdale; Diego Rico, Steve Cook (Dan Gosling 74'), Nathan Ake, Jack Stacey; Arnaut Danjuma, Lewis Cook, Jefferson Lerma, Ryan Fraser (Harry Wilson 63'); Callum Wilson, Dominic Solanke.

Simak Video "Duel Sengit Liverpool Tottenham Berakhir 2-1"
[Gambas:Video 20detik]
(adp/mrp)

Let's block ads! (Why?)



"gol" - Google Berita
December 01, 2019 at 12:10AM
https://ift.tt/2qbETlC

Tottenham Vs Bournemouth: Alli Dua Gol, Spurs Menang 3-2 - detikSport
"gol" - Google Berita
https://ift.tt/2OwX3b3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tottenham Vs Bournemouth: Alli Dua Gol, Spurs Menang 3-2 - detikSport"

Post a Comment


Powered by Blogger.