Search

Bagus Kahfi Cedera, 2 Pemain Ini Ditantang Jadi Sumber Gol Garuda Select - detikSport

Birmingham -

Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri dihantam cedera panjang. Selama pemain 18 tahun itu menepi, Garuda Select bisa berharap pada dua pemain ini menjadi sumber gol. Siapa?

Saat Garuda Select ditahan Reading U-18 2-2 pada pekan lalu, Bagus Kahfi mengalami cedera parah. Mengalami patah pergelangan kaki kiri, juga masalah pada ligamen, Bagus Kahfi harus menjalani operasi.

Bagus Kahfi ditangani oleh dokter terbaik, yang pernah menangani Wayne Rooney dan Joe Gomez. Dia mesti menepi sekitar delapan bulan.

Di lini depan, Garuda Select tinggal menyisakan Arsa Ahmad dan Alfriyanto Nico. Dua pemain ini yang akan dimaksimalkan menjadi goal getter.

Asisten pelatih Garuda Select, Danny Holmes, menantang Arsa dan Nico agar bisa menjadi penyelesai peluang yang andal.

"Dalam sepakbola, jika Anda mendapatkan kesempatan, maka harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya," kata Holmes kepada Mola TV.

Garuda Select kini sedang mengasah variasi serangan usai bagus cedera.

"Akan ada banyak latihan perubahan posisi kali ini. Para pemain dituntut memiliki ketahanan fisik yang kuat untuk bisa melakukan strategi ini dengan baik. Kebugaran mereka benar-benar diuji dalam sistem seperti ini. Itu sebabnya mereka membutuhkan dua sesi latihan hari ini. Pagi di gym bersama Jake (pelatih fisik), dan sore di lapangan," kata Holmes.

Arsa dan Nico sudah menyumbang gol untuk Garuda Select selama mengasah diri di Eropa. Nico sudah mencetak 7 gol, Arsa mencatatkan 5 gol.

Simak Video "Bagus Kahfi Hat-trick, Garuda Select Bekuk Preston North End"
[Gambas:Video 20detik]
(cas/rin)

Let's block ads! (Why?)



"gol" - Google Berita
March 10, 2020 at 08:31AM
https://ift.tt/2vVCRZs

Bagus Kahfi Cedera, 2 Pemain Ini Ditantang Jadi Sumber Gol Garuda Select - detikSport
"gol" - Google Berita
https://ift.tt/2OwX3b3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bagus Kahfi Cedera, 2 Pemain Ini Ditantang Jadi Sumber Gol Garuda Select - detikSport"

Post a Comment


Powered by Blogger.