Search

Benzema dan Jovic Mengecewakan, Real Madrid Rebut Raja Gol Eropa - Gilabola.com

Benzema dan Jovic Mengecewakan, Real Madrid Rebut Raja Gol Eropa

Dengan Karim Benzema dan Luka Jovic tampil mengecewakan, Real Madrid sudah memantapkan diri untuk rebut raja gol Eropa berusia 19 tahun ini.

Borussia Dortmund akan menghadapi tugas sulit mempertahankan Erling Haaland setelah Real Madrid bertekad rebut raja gol Eropa itu dari BVB usai menyadari betapa mandulnya lini depan mereka selama beberapa pekan terakhir.

Karim Benzema mengejutkan semua orang dengan mencetak 16 gol dan 7 assist untuk Real Madrid di semua kompetisi selama paruh pertama Liga Spanyol musim 2019/2020 ini, namun kemudian melemah dan hanya mencatatkan tiga gol dan satu assist sejak akhir Desember 2019 sampai dengan tanggal La Liga dihentikan minggu kedua Maret 2020. Padahal sang striker Prancis tersebut turun sebagai starter dalam 12 kesempatan serta dua kali sebagai pemain pengganti, namun hasratnya mencetak gol sudah menurun drastis.

Striker lain yang dimiliki Los Merengues, Luka Jovic, juga tampil mengecewakan dan sudah bukan menjadi pilihan utama Zinedine Zidane lagi. Ia sedang terancam hukuman penjara di negeri asalnya Serbia setelah mengabaikan perintah isolasi mandiri dan tertangkap kamera berada di jalanan Belgrade untuk merayakan ulang tahun pacarnya.

Berita Terbaru

Buat Real Madrid, bukan tugas sulit untuk rebut raja gol Eropa Erling Haaland dari Borussia Dortmund. Selain nama besar yang dimilikinya di kancah Champions League, Los Blancos juga memiliki hubungan baik dengan super agent Mino Raiola, yang mewakili sang pemain Norwegia tersebut. Lebih mengerikan lagi, Raiola sudah menjanjikan akan memberi pemain bintang kepada Real Madrid pada musim panas nanti. Sementara semua orang berpikir, pemain yang dijanjikan itu adalah Paul Pogba, pilihan yang lebih masuk akal adalah Haaland, mengingat kesulitan yang dimiliki skuad asuhan Zinedine Zidane itu saat ini.

Benzema dan Jovic Mengecewakan, Real Madrid Rebut Raja Gol Eropa

Sebelum musim ini dihentikan paksa pada pekan kedua Maret, Real Madrid (56) sudah tertinggal dua poin di bawah Barcelona (58) meski Lionel Messi dan kawan-kawan sebenarnya mencatatkan kekalahan lebih sering, lima kali dibandingkan Los Blancos tiga. Apa yang segera mencolok mata adalah produktifitas gol Real Madrid hanya 49, kalah jauh dibandingkan Barcelona (63), meski sang juara bertahan La Liga itu pun sedang menjalani musim yang lebih buruk.

Erling Haaland sudah mencatatkan 12 gol dan satu assist sejak bergabung ke Dortmund dari RB Salzburg pada awal Januari kemarin. Ia mengabaikan Manchester United dan memilih Dortmund dengan alasan akan memperoleh menit bermain dibandingkan tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer tersebut.

Berita Liga Spanyol

Let's block ads! (Why?)



"gol" - Google Berita
March 25, 2020 at 05:45AM
https://ift.tt/3dmUEKd

Benzema dan Jovic Mengecewakan, Real Madrid Rebut Raja Gol Eropa - Gilabola.com
"gol" - Google Berita
https://ift.tt/2OwX3b3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Benzema dan Jovic Mengecewakan, Real Madrid Rebut Raja Gol Eropa - Gilabola.com"

Post a Comment


Powered by Blogger.