Search

Winger Iran Kembali Bikin Gol, Chelsea Tertahan di Markas Brighton - Suara.com

Suara.com - Tuan rumah Brighton dan Chelsea harus puas berbagi poin pada laga pembuka pekan ke-21 Liga Inggris 2019/2020. Bermain di Amex Stadium, Rabu (1/1/2019) malam WIB.

Chelsea unggul cepat pada laga ini lewat gol sang kapten, Cesar Azpilicueta pada menit ke-10.

Namun, gol super cantik dari winger internasional Iran Alireza Jahanbakhsh pada menit ke-84 membuat laga berkesudahan 1-1.

Jahanbakhsh sendiri kembali jadi inspirator bagi Brighton, setelah pada laga pekan ke-20 akhir pekan lalu juga mencetak gol dalam kemenangan kandang 2-0 atas Bournemouth.

Dengan hasil seri ini, Brighton ada di peringkat ke-13 klasemen sementara Liga Inggris 2019/2020 dengan raihan 24 poin dari 21 laga yang telah dilakoni.

Penyerang Chelsea, Tammy Abraham (kiri) berduel dengan bek Brighton, Lewis Dunk pada laga Liga Inggris 2019/2020 di Amex Stadium, Rabu (1/1/2020). [Glyn KIRK / AFP]
Penyerang Chelsea, Tammy Abraham (kiri) berduel dengan bek Brighton, Lewis Dunk pada laga Liga Inggris 2019/2020 di Amex Stadium, Rabu (1/1/2020). [Glyn KIRK / AFP]

Sementara itu, Chelsea masih ada di peringkat keempat dengan torehan 36 poin dari 21 laga, unggul lima poin dari tim peringkat kelima, Manchester United yang baru memainkan 20 pertandingan.

Jalannya Pertandingan

Chelsea langsung tampil mendominasi sejak kick-off. Peluang pertama didapat gelandang serang muda, Mason Mount di depan kotak 16 Brighton.

Akan tetapi, bek andalan tuan rumah, Lewis  Dunk mampu menutup arah bola dengan sangat baik.

Cesar Azpilicueta pun masuk scoresheet untuk tim tamu pada menit ke-10. Sang fullback berada di dalam kotak penalti lawan dan berhasil menyambar sebuah bola liar untuk menjadi gol. 1-0 Chelsea unggul!

Sayang, Chelsea seperti mengendur setelah berhasil unggul satu gol. Di sisi lain, beberapa kali Brighton mencoba membalas, namun pertahanan tim tamu cukup solid malam ini.

Babak pertama rampung, Chelsea masih unggul 1-0.

Memasuki paruh kedua, Brighton langsung mencoba mengambil inisiatif penyerangan. 10 menit babak kedua berjalan, usaha tim asuhan Graham Potter belum membuahkan hasil.

Sementara itu, Chelsea kemudian berusaha meningkatkan permainan mereka.

Pelatih Frank Lampard melakukan pergantian, dengan menarik keluar Christian Pulisic dan memasukkan Callum Hudson-Odoi untuk menyegarkan sektor sayap tim tamu.

Beberapa saat kemudian, Lampard juga menarik keluar Mount untuk digantikan Mateo Kovacic.

Namun, setelah itu justru Chelsea yang mendapat ancaman lewat umpan silang Alireza Jahanbakhsh, yang lantas diteruskan ke gawang oleh pemain pengganti Aaron Connolly.

Namun, kiper Chelsea Kepa Arrizabalaga masih mampu mengantisipasi ancaman ini. 

Jahanbakhsh sendiri akhirnya mencetak gol bagi Brighton untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-85.

Sebuah sepakan salto cantiknya memanfaatkan umpan yang diberikan Dunk mengoyak jala gawang Chelsea. Kiper Kepa kali ini praktis tak bisa berbuat banyak. 

Hingga pertandingan berakhir, tak ada tambahan gol tercipta. Kedudukan sama kuat 1-1 tetap bertahan.

Susunan Pemain  

BRIGHTON XI: Mat Ryan; Martin Montoya, Adam Webster, Lewis Dunk, Dan Burn; Davy Propper, Yves Bissouma; Steven Alzate, Aaron Mooy, Leandro Trossard; Neal Maupay.

CHELSEA XI: Kepa Arrizabalaga; Reece James, Antonio Rudiger, Kurt Zouma, Cesar Azpilicueta; N’Golo Kante, Jorginho; Willian, Mason Mount, Christian Pulisic; Tammy Abraham.

Let's block ads! (Why?)



"gol" - Google Berita
January 01, 2020 at 08:45PM
https://ift.tt/39xlX2f

Winger Iran Kembali Bikin Gol, Chelsea Tertahan di Markas Brighton - Suara.com
"gol" - Google Berita
https://ift.tt/2OwX3b3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Winger Iran Kembali Bikin Gol, Chelsea Tertahan di Markas Brighton - Suara.com"

Post a Comment


Powered by Blogger.